banner 1200x300

“Air Got Naye”, Kadis PUPR Kota : Tunggu Laporan Dulu

banner 120x600
banner 468x60

Butota.id (Daerah) – Kota Gorontalo, Curah hujan 3 hari berturut-turut menyebabkan genangan air meluap ke jalan HB.Jassin, Kota Gorontalo, Sabtu malam (22/5/2021).

Berdasarkan pantauan Butota.id, ketinggian banjir tersebut mencapai lebih dari 50 centimeter. Akibatnya, arus lalu lintas dari arah Jalan HB. Jassin (eks. Agus Salim) Kelurahan Wumialo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo menuju arah simpang 5 Telaga, Kabupaten Gorontalo, terganggu.

banner 325x300

Para pengendara motor dan mobil terpaksa harus menyelematkan kenderaannya dari genangan air. Ada pula sebagian kendaraan yang memaksa melintas, akhirnya mogok di tengah jalan lantaran terendam banjir sehingga terpaksa didorong.

Kondisi Jl. HB. Jasin (Eks. Agus Salim) pada sabtu malam, 22/5

Salah seorang pengemudi becak motor (Bentor) Jafar yang berada di lokasi mengatakan banjir berlangsung selama 3 hari tersebut diakibatkan oleh tersumbatnya drainase sehingganya mengakibatkan buruknya aliran air.

“So 3 hari ini banjir. Tadi malam air got naye sampe di perempatan situ, mar sekarang so lumayan cuman masih ada motor-motor matic yang mogok ati,” Keluh Jafar.

Lebih lanjut dirinya mengatakan banjir di sekitaran Jalan HB.Jassin itu jadi rutinitas manakala hujan deras turun. Tidak hanya (Pengendara_red) para pemilik toko, hingga rumah makan pun yang berada di sekitaran juga terdampak.

motor Pengendara yang mogok akibat memaksa melewati genangan air got,

Banjir yang menggenangi sekitaran Jalan HB.Jassin berasal dari luapan air drainase berwarna kehitaman yang bercampur dengan limbah sampah dan mengeluarkan bau tak sedap.

Sementara itu Kadis PUPR Kota Gorontalo, DR. Eng Rifadli Bahsuan, ST, MT. Ketika dihubungi Butota mengatakan  bahwa pihaknya masih menunggu laporan. Kata Rifaldi, tim SDA baru akan turun untuk memantau sembari menunggu laporan.

“Nanti aja besok (Kita_red) moturun, soalnya besok juga kita berencana turun dengan tim SDA memang soada yang masuk ke saya cuman saya so dekat-dekat istirahat sehingganya saya mau minta laporan dulu sebelum turun dengan SDA besok,” Pungkasnya. (B9)

banner 325x300
error: Content is protected !!