Butota.id (Daerah) – Kota Gorontalo, Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adyaksa (HBA) ke-61 tahun yang dirangkaikan dengan hari ulang tahun (HUT) Ikatan Adyaksa DharmaKarini ke-21 tahun, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Gorontalo menggelar Vaksinasi Gratis kepada masyarakat, Jum’at (9/07/2021).
Selain Vaksinasi, juga dirangkaikan dengan donor darah, adapun pada kegiatan tersebut turut dihadiri langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Gorontalo, Risal Nurul Fitri beserta Jajaran.
Kepada Butota, Kajari Kota Gorontalo, Chairul Fauzi mengatakan dilaksanakannya Vaksinasi kepada masyarakat dalam rangka peringati Hari Adyaksa dan mencegah penularan Covid-19.
“Jadi pelaksanaan Vaksinasi pada hari ini dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adyaksa yang ke-61 di tahun 2021 bersamaan dengan hari ulang tahun Ikatan Adyaksa Dharma Karini ke-21, jadi kami melaksanakan Vaksinasi gratis kepada masyarakat yang ada di Kota Gorontalo mudah-mudahan didalam pelaksanaan Vaksinasi berjalan dengan lancar,” ucap Chairul.
Lebih lanjut dirinya mengungkapkan Kejari Kota Gorontalo menyediakan stok Vaksinasi sebanyak 200 orang, untuk itu kata Chairul jika masyarakat membludak yang ingin melakukan Vaksinasi tetap akan dilayani.
“Untuk pelaksanaan Vaksinasi pada hari ini melaksanakan kurang lebih 200 orang tapi kalaupun nanti ada lebih dari situ kita (Kejaksaan_red) siap dengan membawa KTP karena ketersediaan Vaksinasi di Kota Gorontalo setelah kita berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan memang masih banyak stoknya,” terangnya.
Terakhir dirinya berharap kepada masyarakat yang belum melakukan Vaksin, agar mengunjungi kantor Kejaksaan Negeri Kota Gorontalo.
“Terus kita juga mengharapkan kepada masyarakat Kota Gorontalo yang belum melaksanakan Vaksinasi mereka mau datang ke Kejaksaan Negeri Kota Gorontalo untuk melaksanakan Vaksinasi, karena pelaksanaan Vaksinasi ini sangat diperlukan masyarakat Kota Gorontalo untuk menjaga imunitas kekebalan tubuh, walaupun dengan disuntik Vaksinasi ini belum tentu juga, tapi setidaknya mengurangi dampak yang mungkin terkena,” tutup Kajari Chairul Fauzi. (B7)