Butota.id (Olahraga) – Partai Semi final dalam turnamen Republika Cup antara Fortun Fc pentadio timur Vs Ac Milan berlangsung sengit, selasa, (14/09/21)
Sejak babak pertama dimulai, Fortun FC harus menerima gempuran striker AC Milan, hasilnya Fortun harus tertinggal 2 gol dari Ac Milan saat waktu baru berjalan 17 menit. Sebelum babak pertama berakhir, dipenghujung waktu Uyun dari Fortun Fc berhasil memperkecil ketinggalan dan skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Ac Milan.
Di babak kedua, Fortun mulai meningkatkan intensitas serangan, namun rapatnya pertahanan dari tim AC Milan tak membuahkan. Hingga akhirnya gol penyama kedudukan hadir di menit 38 usai Faisal Hasania melesakkan tendangan di sisi kiri kiper setelah melewati pemain bertahan AC Milan.
Pertandingan dikira akan berlanjut ke babak pertambahan, namun Faisal berhasil kembali mencetak gol dengan melakukan tendangan spektakuler dari luar kotak Pinalti di masa injury time. Brace dari Faisal Hasania membawa Fortun FC meraih kemenangan 3-2.
Hasil ini membuat Fortun FC mengamankan 1 tiket ke final, dan akan menunggu pemenang antara Juventus Vs Garuda, siapakah nanti yang akan menjamu Fortun di partai final Republika Cup 2021? Patut dinanti.
Sementara itu, Usman Djafar selaku mnejer tim Fortun Fc membeberkan, tournamen ini sangat bergengsi, pasalnya tim-tim yang terdaftar hanya 8 tim kuat.
“Kami sangat merasa bersyukur sampai melaju partai final, pasalnya Ac milan yang menjadi lawan di semi final, kian di gadang-gadang akan kembali menjadi juara seperti tahun sebelumnya. Tapi alhamdulillah pertandingan semi final hari ini berpihak kepada kita, Fortun Fc,” Beber Usman. (B4)